Penerapan Projek Kewirausahaan Di SMP Negeri 43 Merangin

Isi Artikel Utama

Kusaimah
Nurleni

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk memenuhi kurikulum projek kewirausahaan di SMP Negeri 43 Merangin. Dengan adanya projek ini diharapkan dapat menumbuhkan minat peserta didik untuk menjadi wirausaha yang baik. Serta dengan diadakannya projek kewirausahaan dapat meningkatkan pengalaman mereka dalam proses berwirausaha yang berhasil dan menguntungkan. Penerapan pembelajaran kewirausahaan di sekolah menengah pertama ini sangat berpengaruh untuk meningkatkan strategi mereka untuk membuka bisnis serta meningkatkan pengalaman mereka untuk berwirausaha. Selain itu, dengan adanya pembelajaran kewirausahaan ini diharapkan dapat mengurangi tingkat krisis ekonomi dan tingkat penggangguran dimasa mendatang. Diera yang sudah maju ini peserta didik dituntut untuk lebih kreatif dan inovatif dalam pembelajarannya, dengan adanya projek ini maka akan muncul berbagai ide dan peluang untuk menumbuhkan bakat serta keterampilan peserta didik dalam berwirausaha.

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Kusaimah, & Nurleni. (2024). Penerapan Projek Kewirausahaan Di SMP Negeri 43 Merangin. Grata : Jurnal Inovasi Pendidikan, 1(2), 77–81. Diambil dari https://ejournal.mejailmiah.com/index.php/grata/article/view/43
Bagian
Articles