Digital Research Transformation adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh PT Meja Ilmiah Publikasi. Jurnal ini secara khusus mengkaji teknologi informasi dan sistem informasi serta mampu menyajikan berbagai hasil penelitian ilmiah terkini dan terkemuka. Administrator jurnal menerima artikel yang dapat memberikan kontribusi untuk pengembangan teknologi dari para ilmuwan, akademis, dan para penulis dan peneliti profesional. Jurnal ini berisi hasil-hasil penelitian, resume tokoh-tokoh terkenal ataupun ulasan yang bersifat inovatif dan solutif di bidang Komputasi. Artikel jurnal ini diterbitkan dua kali setahun yaitu Januari dan Juli. Artikel ditulis oleh penulis yang berkompeten di bidangnya dan bersumber dari hasil kajian/penelitian. Setiap isi artikel mengandung unsur kebaruan, orisinalitas, dan kegunaan. Untuk meningkatkan kualitas jurnal dan profesionalisme penulis, editor, reviewer, dan pengelola jurnal, maka ditetapkan “Etika Publikasi Ilmiah Jurnal”. Tujuannya agar terhindar dari malpraktek penerbitan jurnal dan pelanggaran hak cipta, seperti duplikasi, fabrikasi, falsifikasi, dan plagiarisme. Merujuk pada “Peraturan Kepala LIPI Nomor 5 Tahun 2014 tentang Kode Etika Publikasi Ilmiah”. Hal ini diharapkan dapat diterapkan oleh penulis, editor, reviewer, dan pengelola jurnal.